Senin, 17/06/2024 - 10:45 WIB
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi

TERBARU

SPORT

Milan Berjaya di San Siro, Menang Besar Lawan Monza

 MILAN —  AC Milan tampil impresif saat bertemu AC Monza pada giornata ke-16 Serie A musim 2023/24. Milan unggul 3-0 atas Monza, di Stadion San Siro, Ahad (17/12/2023) malam WIB.

ADVERTISEMENTS
Selamat Hari Raya Idul Adha 1445 H dari Bank Aceh Syariah

Baru tiga menit pertandingan berjalan, tuan rumah sudah memimpin melalui upaya Tijani Reijnders. Gelandang berdarah campuran Belanda-Indonesia itu melakukan solo run, meliuk-liuk, lalu memperdaya kiper lawan. Awal yang baik bagi skuad polesan Stefano Pioli.

ADVERTISEMENTS
Selamat & Sukses atas Dilantiknya Daddi Peryoga sebagai Kepala OJK Provinsi Aceh

Milan tak menurunkan tekanan. Pergerakan Theo Hernandez dan Rafael Leao di sisi kiri I Rossoneri cukup merepotkan bek-bek I Biancorossi. Sejumlah peluang diciptakan Il Diavolo.

ADVERTISEMENTS
Menuju Haji Mabrur dengan Tabungan Sahara Bank Aceh Syariah

Setelah 20 menit berlalu, perlahan tapi pasti, Monza menemukan ritmenya. Anak asuh Raffaele Palladino berupaya mengimbangi penguasaan bola tuan rumah, meskipun sulit. Namun, belum ada kans berbahaya yang diciptakan kubu tamu.

ADVERTISEMENTS
ActionLink Hadir Lebih dekat dengan Anda

Pada menit ke-28, Milan nyaris memperlebar jarak. Kali ini lewat aksi Alessandro Florenzi. Sepakan keras eks AS Roma itu masih bisa ditepis Michele Di Gregorio.

ADVERTISEMENTS
Selamat & Sukses kepada Pemerintah Aceh
Berita Lainnya:
Rumor Transfer Arsenal: Kieran Tierney Bisa Dilepas Permanen

Monza tak tinggal diam. Pada menit ke-32, I Biancorossi nyaris membungkam publik San Siro. Tandukan Andrea Carboni tepat sasaran. Beruntung bagi I Rossoneri. Mike Maignan sigap mengamankan bola yang mengarah padanya.

ADVERTISEMENTS
Selamat Menunaikan Ibadah Haji bagi Para Calon Jamaah Haji Provinsi Aceh

Empat menit berselang, tim tamu kembali mendulang kans. Kali ini lewat tendangan bebas. Sepakan Andrea Colpani melambung di atas mistar gawang Milan.

ADVERTISEMENTS
Ucapan Selamat & Sukses atas Pelantikan Pejabat di Pemerintah Aceh

Monza mulai menemukan cara untuk membongkar pertahanan tuan rumah. Palladino menginstrusikan pasukannya agar lebih sering melakukan umpan silang. Namun justru di menit ke-41, jala I Biancorossi bergetar untuk kedua kalinya.

ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
Selamat Memperingati Hari Kelahiran Pancasila 1 Juni 2024

Jan-Carlo Simic membobol gawang lawan, memanfaatkan umpan Leao. Momen bersejarah bagi Simic. Pemuda 18 tahun itu melakoni debut bersama skuad utama Il Diavolo di partai ini. Ia masuk di ke-24, menggantikan Tommaso Pobega yang cedera.

ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
Selamat dan Sukses kepada Pemerintah Aceh atas Capai WTP BPK
Berita Lainnya:
Ten Hag Masih Yakin Selamat di MU

Siapa sangka, namanya juga tercatat di papan skor. Di sisa waktu, tak terlihat perubahan berarti. Kedudukan 2-0 untuk keunggulan Milan, bertahan hingga turun minum.

ADVERTISEMENTS
Top Up Pengcardmu Dimanapun dan Kapanpun mudah dengan Aplikasi Action

Selepas jeda, kubu tamu berupaya mendominasi. Tak ada pilihan lain. Itu satu-satunya cara bagi Monza untuk mengejar ketertinggalan.

ADVERTISEMENTS
Bayar Jalan tol dengan Pencard

Anak asuh Palladino mulai menebar ancaman. Namun tuan rumah cukup tenang dalam menyikapi setiap tekanan yang datang. Pada menit ke-76, I Rossoneri justru semakin menjauh.

Kali ini Noah Okafor yang mencetak gol. Ia memanfaatkan umpan Olivier Giroud. Setelahnya, Milan mengendalikan laga dengan nyaman.

Sampai duel usai situasi tak berubah. Skor 3-0 untuk keunggulan Il Diavolo tetap bertahan. 

 

 

Sumber: Republika

ADVERTISEMENTS
x
ADVERTISEMENTS

Reaksi & Komentar

وَرَبُّكَ الْغَفُورُ ذُو الرَّحْمَةِ ۖ لَوْ يُؤَاخِذُهُم بِمَا كَسَبُوا لَعَجَّلَ لَهُمُ الْعَذَابَ ۚ بَل لَّهُم مَّوْعِدٌ لَّن يَجِدُوا مِن دُونِهِ مَوْئِلًا الكهف [58] Listen
And your Lord is the Forgiving, full of mercy. If He were to impose blame upon them for what they earned, He would have hastened for them the punishment. Rather, for them is an appointment from which they will never find an escape. Al-Kahf ( The Cave ) [58] Listen

Berita Lainnya

Tampilkan Lainnya Loading...Tidak ditemukan berita/artikel lainnya.
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi